Pages

22 July 2012

Kisah-Ramadhan: Presiden dan lelaki tua

***lalu kalian ingin dengar hikayat puasa orang miskin papa
si miskin papa itu berdoa dalam perut kosong tak isi apa-apa
dia duduk di gubuk tua pinggiran sungai di tengah gemerlap kota
angin sepoi menderitkan bunyi triplek
bercat pudar dimakan usia
terhampar di mukanya sajadah tempat bersujudnya
malam itu si miskin tua itu tengah merenungi makna puasa
lalu lalang manusia bertakbir penuh puji-puja membahana
semarak tarawih menghiasi seluruh masjid di penjuru kota
lalu sepanjang hari dilewati dengan puasa lapar dahaga
iftar saat maghrib tiba selalu berubah menjadi pesta
semua makanan tersedia sebagai pemuas perut dan raga
namun laki-laki tua sebatang kara itu berpuasa apa adanya
tubuh rentanya tak kuat lagi bekerja seperti masa muda
dia menyesali anak angkat laki-lakinya yang tersambar kereta
ketika mengantarkan kue di kios pinggir rel jatinegara
sejak saat itu ia tinggal di gubuk pinggir sungai di tengah kota
memulung adalah satu-satunya kerja yang dia bisa
namun kini dengan kaki satu sisa amputasi sambaran kereta
laki-laki itu berjalan tertatih mengais sampah kota
hingga ketika ramadhan puasa tiba, dan saat sahur tiba
ditenggaknya tiga gelas air sepotong kue sebagai bekal puasa
itupun pemberian tetangga yang menyayanginya
tubuh renta itu mencari sesuap nasi sejak pagi sampai senja
malam itu malam lailatul qadar ditunggu dan didamba
maka dia berdoa dengan segala cara yang dia bisa
ya tuhan, berikan padaku kesabaran dalam berpuasa
kunikmati dan kusyukuri semua yang aku terima
aku nikmati semua keindahan ramadhan penuh cinta
ya Allah, aku yang papa ini hanya bisa berdoa
dan aku serahkan jiwa raga hati semuanya
dalam iman yang pasrah kaffah secara sempurna
terimalah seluruh diri saya, ya Allah sang penguasa
tiba-tiba saat setelah sholat witir dan berdoa
laki-laki renta itu menghembuskan napas terakhirnya
mayat muka renta itu tampak tersenyum bahagia
dan dia dikuburkan di taman makam pahlawan kalibata
ternyata ia mantan presiden yang menyamar menjadi jelata
sungguh tak pernah terdengar kisah kesahajaannya
mantan presiden itu kini menjadi legenda
kisah inspiratif yang sungguh luar biasa

0 komentar:

Post a Comment